Mitraaspirasi || Sumedang - Bhabinkamtibmas Polsek Rancakalong Polres Sumedang Aipda Wartadi melaksanakan sambang silaturahmi kamtibmas secara door to door ke warga masyarakat. Kegiatan bertempat di wilayah Desa Pangadegan Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang, Sabtu (23/12/2023)
Langkah kegiatan sambang silaturahmi didasari oleh petunjuk dan arahan Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K. serta Waka Polres Sumedang KOMPOL Meilawaty, S.H., S.I.K., M.M., dan Kapolsek Rancakalong, AKP Ahmad Sahidin, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan berupa sambang silaturahmi tersebut untuk mendekatkan diri antara masyarakat dengan kepolisian.
Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Aipda Wartadi menyampaikan pesan - pesan Kamtibmas, diantaranya untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan dengan cara ikut berpartisipasi pada giat ronda malam. Warga dihimbau waspada terhadap bencana alam. Agar memarkir kendaraan di tempat aman serta menggunakan kunci ganda. Apabila terdapat potensi gangguan kamtibmas sekecil apapun agar segera koordinasi dengan aparat desa setempat, bhabinkamtibmas dan babinsa.
Kegiatan sambang silaturahmi yang dilakukan oleh pihak kepolisian merupakan kegiatan rutin untuk meningkatkan sinegritas antara polri dengan masyarakat dan juga sebagai bentuk komitmen dan pelaksanaan program Quick Wins menuju Polri Presisi.
Editor "Nang obet
Tags:
Polri